Asal mula kata filsafood berasal dari kata filsafat. Tapi bukan berarti kami ingin berfilsafat ria disini, cuman yah enak saja memplesetkan kata filsafat dengan mengubah –fat menjadi –food. hehehe. Kami hanya sharing dan memberikan informasi mengenai ilmu pangan secara umum. Kami ingin berkontribusi ikut mencerdaskan bangsa melalui tulisan-tulisan mengenai makanan, produk olahan, manfaatnya pada kesehatan, atau penelitian terbaru mengenai makanan.
Kami memiliki tagline: Tulisan bernutrisi untuk akal dan jiwa yang sehat. Kami berupaya membagikan tulisan yang berbobot untuk sama-sama belajar mengenai ilmu pangan. Tulisannya dikemas dengan penulisan populer, yang kadang penuh canda namun pastinya kaya akan data, hehehe. Disini kami memiliki empat rubrik utama yaitu opini, pengolahan pangan, makanan dan kesehatan, dan expert.
Rubrik opini membahas isu seputar makanan terkini yang dikemas secara santai dengan penyajian ilmial populer. Rubrik pengolahan pangan membahas mengenai pengolahan pangan mulai dari pasca panen, proses pengolahan, mikrobiologi, biotek, kimia pangan, kemasan pangan, hingga panajemen industri pangan. Rubrik makanan dan kesehatan membahas mengenai hubungan antara makanan dan kesehatan, makanan fungsional, maupun herbal. Sedangkan Rubrik Expert berisi tulisan dari para expert dibidang pangan yaitu dosen, peneliti, atau praktisi yang mengkaji bidang tertentu sesuai dengan bidangnya.
Semoga filsafood dapat memberikan manfaat bagi anda.
Salam,
Februadi Bastian
Rubrik yang membahas mengenai isu seputar makanan, kadang mengandung nyinyiran, canda, dan juga data.
Membahas mengenai ilmu pangan secara umum, mulai dari pasca panen hingga industri pangan.
Rubrik yang membahas mengenai hubungan antara makanan dan kesehatan, makanan fungsional, maupun herbal.
Rubrik yang diisi oleh ahli pangan, mereka adalah peneliti, dosen, atau praktisi ilmu pangan dan gizi yang ahli di bidangnya
Seorang dosen Ilmu pangan di Universitas Hasanuddin. Saat ini sedang pusing dengan penelitian S3-nya di Okayama Pref. University Japan.
Tulisannya juga dapat dibaca di februadibastian.blogspot.com
Seorang dosen di Departemen Ilmu dan Teknologi Pangan Institut Pertanian Bogor. Tulisan beliau mengenai ilmu pangan dapat juga dibaca di blog pribadinya ilmupangan.blogspot.co.id
Seorang dosen Ilmu pangan di Universitas Hasanuddin. Beliau juga aktif menulis buku. Tulisan pribadinya juga dapat dilihat di metamahendradatta.blogspot.com